Mari kita Cek Toko Sebelah !

Hasil gambar untuk cek toko sebelah

Saatnya buat gw menceritakan film yang sangat laris dan yang keren abis di akhir tahun 2016. Film ini disutradarai sama Ernest Prakasa dan dibintangi sama artis-artis kece dan yang ga kalah sebagian besar pemainnya dari stand up comedy. Mantap dan kocak abis. Dan yang lebih bikin gw tertarik nonton film ini karena pengisi soundtrack nya itu The Overtunes, haha feat GAC sih so langsung gw nonton hari pertama perdana (tgl 29 nya sih sebenernya). Tapi asli yang gw takjub adalah banyak banget yang nonton, rame, dan hampir penuh bioskopnya. Oke to the point aja  ya kawan-kawan....

Awalnya ada sebuah keluarga dari seorang pengusaha toko kelontong, seorang ayah yang bernama Koh Afuk. Dia memiliki 2 orang anak laki-laki, Yohan dan Erwin. Mereka punya perbedaan masing-masing tapi yang paling menonjol adalah kehidupan karir mereka. Yohan, anak sulung, seorang fotografer yang kerjaannya mungkin tergantung klien, means ga tetap, dia bermimpi punya studio foto sendiri. Mimpinya ini didukung sama istrinya tercinta yaitu Ayu. Mba Ayu ini punya mimpi yang berbeda yaitu bisnis kue, dia udah coba-coba bikin kue, contohnya nastar green tea (yang aneh rasanya kata Yohan haha), tapi laku loh ... Nah adiknya, Erwin, dia punya karir yang bagus, kerja di sebuah perusahaan dan sukses sampai dikirim ke luar negeri. Pacarnya pun, si Natalie sangat mendukung pekerjaan Erwin.

Klimaksnya saat ayahnya berencana akan pensiun karena kesehatannya makin menurun dan ingin meneruskan tokonya ke anak bungsunya, Erwin, kenapa ? karena dia lebih bertanggung jawab daripada kakaknya Yohan. Sedangkan Yohan yang 'semestinya' mendapat amanat tersebut merasa iri dan marah mengetahui hal tersebut. Banyak yang tidak setuju sama keputusan ini, Erwin dan juga Natalie yang khawatir sama masa depan Erwin kalau dia harus mengurus toko ayahnya, dia pikir mau jadi apa nanti. Selang waktu, Erwin mau untuk mencoba hal itu tapi hanya untuk 1 bulan setelah itu dia kembali ke karirnya lagi. Hal itu lah yang membuat ayahnya kecewa berat dan memutuskan untuk menjual tokonya ke seorang pengusaha kaya. 

Ternyata dari masalah itu, Yohan dan Erwin bisa saling terbuka dan menurut mereka yang selama ini terjadi adalah sebuah kesalahpahaman karena kurangnya komunikasi antar keluarga. Akhirnya kontrak jual tersebut dibatalkan dan Koh Afuk berubah pikiran untuk Yohan meneruskan usaha toko tersebut. Akhirnya HAPPY ENDING deh, karena keluarga mereka semua bersatu kembali dan bisa mewujudkan mimpi mereka masing2 :)

Cukup sekian spoilernya dan tonton filmnya, karena bakal bikin perasaan kalian campur aduk dan kesan pesannya yang bagus banget terutama untuk keluarga. WAJIB !

Spoiler dapet cd soundtracknya juga loh ;)




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Adele

Mariah Carey - All I Want Christmas is You